BPJPH: Sertifikat Halal Jadi Kunci Penguatan Ekosistem Halal Nasional

- Penulis

Jumat, 22 Agustus 2025 - 10:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), Afriansyah Noor saat memberikan sambutan.[Ist]

i

Wakil Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), Afriansyah Noor saat memberikan sambutan.[Ist]

PELITANASIONAL | JAKARTA – Wakil Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), Afriansyah Noor, menegaskan sertifikat halal merupakan instrumen penting dalam membangun ekosistem halal nasional yang tangguh, produktif, dan berdaya saing.

“Sertifikasi halal ini sangat penting dan berperan utama dalam membangun ekosistem halal nasional yang kuat, produktif, serta berdaya saing,” kata Afriansyah di Jakarta, Kamis (21/8/2025).

Ia menekankan perlunya kolaborasi lintas sektor, mulai dari Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, koperasi, hingga pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), untuk memperluas akses sertifikasi halal. Menurutnya, kejelasan status halal produk adalah bagian dari tanggung jawab negara yang diemban BPJPH.

Lebih lanjut, Afriansyah menyoroti pentingnya peningkatan kapasitas lembaga pendukung, seperti Lembaga Pemeriksa Halal (LPH) dan Lembaga Pendamping Proses Produk Halal (LP3H). Selain itu, sumber daya manusia di bidang pelayanan halal, mulai dari pendamping, penyelia, hingga auditor halal, juga perlu diperbanyak dan ditingkatkan kompetensinya.

Tak hanya itu, ia menegaskan peningkatan jumlah juru sembelih halal (Juleha) menjadi salah satu prioritas. Bahkan, peluang pengiriman tenaga profesional Juleha ke luar negeri dinilai terbuka lebar.

“Tidak ada lagi yang bermain-main dengan sertifikasi halal. Semua pihak harus bersama-sama memproses, menjaga, mengawal, dan melaporkan jika ada pelanggaran,” tegasnya.

Hingga Agustus 2025, jumlah produk bersertifikat halal di Indonesia tercatat mencapai 9,05 juta produk. Pencapaian tersebut mencerminkan pertumbuhan signifikan dalam ekosistem halal nasional. Meski begitu, BPJPH terus mendorong percepatan agar Indonesia mampu mewujudkan target menjadi pusat produk halal dunia.

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel pelitanasional.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Resmi Dilantik, empat Geuchik di Kecamatan Lapang Siap Pimpin Pembangunan
Ditjen Dukcapil Kemendagri Bawa Peralatan Perekaman, Cetak Dokumen, hingga Starlink ke Aceh Utara
Genangan Meluas, Pemkab Aceh Utara Resmi Perpanjang Status Tanggap Darurat Banjir
Polda Aceh Beri Kemudahan Pengurusan STNK Hilang atau Rusak Akibat Bencana, Ini Syaratnya
Aceh Utara Diterjang Banjir Besar, 433 Ribu Jiwa Terdampak, 230 Orang Meninggal Dunia
Pulihkan Semangat Seniman Pasca-Banjir Besar, Komunitas Solo Raya Salurkan Bantuan untuk Maestro Rapai di Aceh Utara
Wakil Gubernur Aceh Faddlullah Tegaskan Penanganan Banjir Aceh Utara dan Aceh Tamiang, Penyesuaian Bantuan Rumah Rusak
Menko Polkam RI dan Pejabat Tinggi Kunjungi Kecamatan Lapang, Gampong Kula Cangkoy Pasca-Banjir Besar
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 19:52 WIB

Resmi Dilantik, empat Geuchik di Kecamatan Lapang Siap Pimpin Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:27 WIB

Ditjen Dukcapil Kemendagri Bawa Peralatan Perekaman, Cetak Dokumen, hingga Starlink ke Aceh Utara

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:57 WIB

Genangan Meluas, Pemkab Aceh Utara Resmi Perpanjang Status Tanggap Darurat Banjir

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:49 WIB

Polda Aceh Beri Kemudahan Pengurusan STNK Hilang atau Rusak Akibat Bencana, Ini Syaratnya

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:50 WIB

Aceh Utara Diterjang Banjir Besar, 433 Ribu Jiwa Terdampak, 230 Orang Meninggal Dunia

Berita Terbaru