Apel Perdana, Brigjen Marzuki Serukan Sinergi dan Kepercayaan Publik terhadap Polri

- Penulis

Senin, 25 Agustus 2025 - 11:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolda Aceh, Brigjen Pol Drs. Marzuki Ali Basyah Memimpin Apel Perdana Usai Resmi Menjabat di Lapangan Apel Polda Aceh.[Ist]

i

Kapolda Aceh, Brigjen Pol Drs. Marzuki Ali Basyah Memimpin Apel Perdana Usai Resmi Menjabat di Lapangan Apel Polda Aceh.[Ist]

PELITANASIONAL | BANDA ACEH – Kapolda Aceh Brigjen Pol Drs. Marzuki Ali Basyah memimpin apel pagi perdana usai resmi menjabat di Lapangan Apel Polda Aceh, Senin (25/8/2025).

Dalam kesempatan tersebut, ia mengajak seluruh personel untuk berteriak dan tertawa lepas sebagai bentuk peregangan sekaligus pemantik semangat kerja.

“Alhamdulillah kita semua dapat melaksanakan apel pagi ini dalam keadaan sehat wal afiat. Tujuan dari teriak dan tertawa adalah agar terpacu semangat dan sebagai peregangan. Selain itu juga agar terlepas beban sebelum bekerja melayani masyarakat,” ujar Brigjen Marzuki.

Sebelum apel dimulai, Kapolda terlihat menyalami satu per satu pejabat utama Polda Aceh, para Kapolres, dan Kapolresta. Momentum itu sekaligus menjadi ajang silaturahmi perdana dengan jajaran kepolisian di wilayah Aceh.

Dalam arahannya, perwira lulusan Akabri 1991 tersebut menekankan pentingnya membangun soliditas, dedikasi, dan etos kerja yang berorientasi pada kepentingan masyarakat. Ia juga mengingatkan agar seluruh personel menjaga kehormatan institusi Polri dengan bekerja sepenuh hati.

“Sebagai keluarga besar Polda Aceh, mari kita perkuat kebersamaan dan kekompakan. Saya berharap kita semua hadir sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat yang benar-benar dirasakan manfaatnya,” tegasnya.

Brigjen Marzuki juga mengingatkan bahwa tantangan Polri semakin kompleks. Mulai dari isu ketahanan pangan, pemberantasan narkoba, jaminan keamanan bagi para investor, hingga peningkatan kepercayaan publik terhadap kepolisian. Karena itu, ia menekankan pentingnya sinergi dengan pemerintah daerah, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan seluruh elemen bangsa.

Selain menyampaikan arah kebijakan, mantan Kepala BNNP Aceh itu turut mengapresiasi pelaksanaan prosesi lepas sambut Kapolda Aceh yang berlangsung meriah. Ia menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran atas loyalitas dan pengabdian yang telah diberikan.

“Semoga apel perdana ini menjadi titik awal kebersamaan yang lebih kuat dalam menjaga keamanan dan kedamaian di Aceh,” pungkasnya.

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel pelitanasional.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Banjir 26 November 2025 Rendam SDN 7 Tanah Luas, Siswa Masih Belajar di Lantai Tanpa Buku
Banjir Besar Sejak 26 November 2025, Camat Lapang dan Danposramil Bersihkan Balai Desa dan Kantor Pemerintahan
Genangan Meluas, Pemkab Aceh Utara Resmi Perpanjang Status Tanggap Darurat Banjir
BNPB Dan Satgas Bencana BWS I Medan Tangani Genangan Banjir Krueng Lingka
Polda Aceh Beri Kemudahan Pengurusan STNK Hilang atau Rusak Akibat Bencana, Ini Syaratnya
Aceh Utara Diterjang Banjir Besar, 433 Ribu Jiwa Terdampak, 230 Orang Meninggal Dunia
Jejak Lumpur Belum Hilang, Tim Medis Puskesmas Syamtalira Bayu Hadir Bawa Harapan Pasca-Banjir
Pulihkan Semangat Seniman Pasca-Banjir Besar, Komunitas Solo Raya Salurkan Bantuan untuk Maestro Rapai di Aceh Utara
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 13:55 WIB

Banjir 26 November 2025 Rendam SDN 7 Tanah Luas, Siswa Masih Belajar di Lantai Tanpa Buku

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:14 WIB

Banjir Besar Sejak 26 November 2025, Camat Lapang dan Danposramil Bersihkan Balai Desa dan Kantor Pemerintahan

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:57 WIB

Genangan Meluas, Pemkab Aceh Utara Resmi Perpanjang Status Tanggap Darurat Banjir

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:39 WIB

BNPB Dan Satgas Bencana BWS I Medan Tangani Genangan Banjir Krueng Lingka

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:49 WIB

Polda Aceh Beri Kemudahan Pengurusan STNK Hilang atau Rusak Akibat Bencana, Ini Syaratnya

Berita Terbaru