Ratusan Warga Gandapura Antusias Serbu Pasar Murah Polres Bireuen di Pasar Gurugok

- Penulis

Kamis, 28 Agustus 2025 - 21:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PELITANASIONAL | BIREUEN – Senyum lega terpancar dari wajah ratusan warga Gandapura, Kabupaten Bireuen, saat antre di alun-alun Pasar Gurugok, Kamis (28/8/2025). Mereka datang sejak pagi membawa fotokopi KTP, berharap bisa memperoleh beras murah dari program pasar murah yang digelar Polres Bireuen melalui Polsek Gandapura.

Kapolsek Gandapura, AKP Hendri Yunan, menjelaskan bahwa pihaknya menyalurkan 4 ton beras premium—setara dengan 800 sak ukuran 5 kilogram—dengan harga Rp62.000 per sak.

“Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari pembagian sebelumnya, khususnya bagi masyarakat yang belum kebagian. Apalagi di Kecamatan Gandapura terdapat 40 gampong,” ujar AKP Hendri.

Distribusi beras dipusatkan di alun-alun Pasar Keude Gurugok dengan sasaran warga yang benar-benar membutuhkan. Kehadiran pasar murah ini diharapkan bisa meringankan beban masyarakat di tengah naik-turunnya harga kebutuhan pokok.

Pantauan Pelita Nasional di lokasi, suasana penuh keakraban terlihat. Sebelum truk logistik Polri datang, warga sudah ramai berkumpul—mayoritas ibu rumah tangga—dengan penuh kesabaran. Mereka didampingi Camat Gandapura Azmi, S.Ag, bersama unsur Muspika yang ikut hadir memantau jalannya kegiatan.

Langkah sederhana ini menjadi bukti nyata bahwa sinergi aparat dengan masyarakat dapat menghadirkan harapan: gotong royong menjaga ketersediaan pangan, sekaligus menyalakan semangat kebersamaan di tengah kehidupan sehari-hari.

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel pelitanasional.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Banjir 26 November 2025 Rendam SDN 7 Tanah Luas, Siswa Masih Belajar di Lantai Tanpa Buku
Banjir Besar Sejak 26 November 2025, Camat Lapang dan Danposramil Bersihkan Balai Desa dan Kantor Pemerintahan
Genangan Meluas, Pemkab Aceh Utara Resmi Perpanjang Status Tanggap Darurat Banjir
BNPB Dan Satgas Bencana BWS I Medan Tangani Genangan Banjir Krueng Lingka
Polda Aceh Beri Kemudahan Pengurusan STNK Hilang atau Rusak Akibat Bencana, Ini Syaratnya
Aceh Utara Diterjang Banjir Besar, 433 Ribu Jiwa Terdampak, 230 Orang Meninggal Dunia
Jejak Lumpur Belum Hilang, Tim Medis Puskesmas Syamtalira Bayu Hadir Bawa Harapan Pasca-Banjir
Pulihkan Semangat Seniman Pasca-Banjir Besar, Komunitas Solo Raya Salurkan Bantuan untuk Maestro Rapai di Aceh Utara
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 13:55 WIB

Banjir 26 November 2025 Rendam SDN 7 Tanah Luas, Siswa Masih Belajar di Lantai Tanpa Buku

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:14 WIB

Banjir Besar Sejak 26 November 2025, Camat Lapang dan Danposramil Bersihkan Balai Desa dan Kantor Pemerintahan

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:57 WIB

Genangan Meluas, Pemkab Aceh Utara Resmi Perpanjang Status Tanggap Darurat Banjir

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:39 WIB

BNPB Dan Satgas Bencana BWS I Medan Tangani Genangan Banjir Krueng Lingka

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:49 WIB

Polda Aceh Beri Kemudahan Pengurusan STNK Hilang atau Rusak Akibat Bencana, Ini Syaratnya

Berita Terbaru