Kapolri Jenguk Keluarga Ojol Korban Rantis Brimob di RSCM

- Penulis

Jumat, 29 Agustus 2025 - 10:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PELITANASIONAL | JAKARTA – Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menyambangi Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, untuk menemui keluarga pengemudi ojek online (ojol) yang meninggal dunia akibat terlindas kendaraan taktis (rantis) milik Brimob.

Jenderal Sigit tiba di RSCM pada Jumat (29/8/2025) sekitar pukul 00.33 WIB, didampingi Kepala Divisi Propam Polri Irjen Abdul Karim. Setibanya di lokasi, Kapolri langsung masuk ke dalam gedung tanpa memberikan pernyataan kepada wartawan yang sudah menunggu.

Jenazah korban saat ini masih berada di RSCM. Pihak keluarga turut mendampingi proses penanganan yang dilakukan tim medis.

Sebelumnya, Kapolri telah menyampaikan permohonan maaf kepada keluarga dan masyarakat atas insiden yang menewaskan pengemudi ojol tersebut. Ia menegaskan, jajarannya telah diperintahkan untuk melakukan investigasi menyeluruh serta mengambil langkah penanganan cepat.

“Saya sangat menyesali insiden ini. Atas nama pribadi dan institusi, saya menyampaikan permintaan maaf yang sebesar-besarnya,” ujar Jenderal Sigit dalam keterangan tertulis, Kamis (28/8).

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel pelitanasional.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ditjen Dukcapil Kemendagri Bawa Peralatan Perekaman, Cetak Dokumen, hingga Starlink ke Aceh Utara
Genangan Meluas, Pemkab Aceh Utara Resmi Perpanjang Status Tanggap Darurat Banjir
Polda Aceh Beri Kemudahan Pengurusan STNK Hilang atau Rusak Akibat Bencana, Ini Syaratnya
Aceh Utara Diterjang Banjir Besar, 433 Ribu Jiwa Terdampak, 230 Orang Meninggal Dunia
Pulihkan Semangat Seniman Pasca-Banjir Besar, Komunitas Solo Raya Salurkan Bantuan untuk Maestro Rapai di Aceh Utara
Wakil Gubernur Aceh Faddlullah Tegaskan Penanganan Banjir Aceh Utara dan Aceh Tamiang, Penyesuaian Bantuan Rumah Rusak
Menko Polkam RI dan Pejabat Tinggi Kunjungi Kecamatan Lapang, Gampong Kula Cangkoy Pasca-Banjir Besar
Ketika Meja Sekolah Tak Tersisa, Punggung Jurnalis Jadi Alas Menulis Plt Sekda
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:27 WIB

Ditjen Dukcapil Kemendagri Bawa Peralatan Perekaman, Cetak Dokumen, hingga Starlink ke Aceh Utara

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:57 WIB

Genangan Meluas, Pemkab Aceh Utara Resmi Perpanjang Status Tanggap Darurat Banjir

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:50 WIB

Aceh Utara Diterjang Banjir Besar, 433 Ribu Jiwa Terdampak, 230 Orang Meninggal Dunia

Kamis, 8 Januari 2026 - 21:34 WIB

Pulihkan Semangat Seniman Pasca-Banjir Besar, Komunitas Solo Raya Salurkan Bantuan untuk Maestro Rapai di Aceh Utara

Rabu, 7 Januari 2026 - 12:08 WIB

Wakil Gubernur Aceh Faddlullah Tegaskan Penanganan Banjir Aceh Utara dan Aceh Tamiang, Penyesuaian Bantuan Rumah Rusak

Berita Terbaru