Dandim Aceh Utara Tinjau Perkembangan Pengerjaan TMMD ke-122 di Muara Satu

- Penulis

Minggu, 6 Oktober 2024 - 13:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LHOKSEUMAWE (PN) – Meski kondisi cuaca sering hujan, Komandan Kodim (Dandim) 0103/Aceh Utara, Letkol Kav Makhyar S.T., M.M., M.H.I., memastikan bahwa pengerjaan program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-122 tahun 2024 tetap berjalan tepat waktu dengan hasil yang berkualitas.

Hal ini disampaikan Letkol Makhyar saat meninjau perkembangan pengerjaan fisik pembangunan jalan penghubung antara Gampong Paloh Punti dan Gampong Cot Trieng, yang menjadi bagian dari program TMMD ke-122, pada Minggu (6/10/2024).

Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan dan memantau langsung progres serta perkembangan kegiatan TMMD Reguler ke-122 tersebut.

Menurut Letkol Makhyar, program TMMD memberikan kontribusi nyata yang terintegrasi, serta menjadi wujud kerjasama antara TNI dengan instansi pemerintah, melibatkan berbagai komponen masyarakat. Program ini diharapkan dapat membantu mengedukasi, mengembangkan desa, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Lebih lanjut, Dandim menjelaskan bahwa hingga saat ini progres pengerjaan TMMD berjalan dengan baik sesuai tahapan yang direncanakan, tanpa hambatan yang dapat mempengaruhi proses di lapangan. Ia juga mengapresiasi kerja keras tim satgas serta dukungan penuh dari masyarakat setempat.

“Kami berharap dan memastikan bahwa semua program TMMD di Gampong Paloh Punti dan Cot Trieng akan berjalan sesuai rencana, selesai tepat waktu, dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat,” ujar Dandim.

Selain itu, Dandim juga menekankan pentingnya menjadikan momen TMMD ini sebagai sarana membangun hubungan emosional antara TNI dan masyarakat, sehingga semakin memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa.

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel pelitanasional.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bantuan Korban Banjir dari Posko Kantor Bupati Landeng Terus Disalurkan
Presiden Prabowo Tinjau Posko Kesehatan Kodam I/BB di Tapanuli Selatan
Presiden Prabowo Tinjau Pembangunan Jembatan Bailey Sungai Garoga, Pastikan Pemulihan Pascabencana Tepat Waktu
Wakapolri Komjen Pol Dedi Prasetyo Tinjau Wilayah Terdampak Bencana di Aceh Utara dan Aceh Tamiang
Wagub Aceh Serukan Persatuan TNI–Polri–GAM dalam Misi Kemanusiaan Pascainsiden Aceh Utara
Enam Hari Menuju Akhir Status Darurat, Tangis 600 Ribu Warga Aceh Utara Menunggu Negara Hadir
BNPB Turun Langsung Pulihkan Dampak Banjir Bandang Aceh Utara
Prajurit TNI Dirikan Tenda Darurat BNPB untuk Korban Banjir di Gampong Kreung Lingka, Langkahan
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 12:42 WIB

Bantuan Korban Banjir dari Posko Kantor Bupati Landeng Terus Disalurkan

Kamis, 1 Januari 2026 - 01:06 WIB

Presiden Prabowo Tinjau Posko Kesehatan Kodam I/BB di Tapanuli Selatan

Kamis, 1 Januari 2026 - 01:01 WIB

Presiden Prabowo Tinjau Pembangunan Jembatan Bailey Sungai Garoga, Pastikan Pemulihan Pascabencana Tepat Waktu

Jumat, 26 Desember 2025 - 13:33 WIB

Wagub Aceh Serukan Persatuan TNI–Polri–GAM dalam Misi Kemanusiaan Pascainsiden Aceh Utara

Rabu, 24 Desember 2025 - 19:16 WIB

Enam Hari Menuju Akhir Status Darurat, Tangis 600 Ribu Warga Aceh Utara Menunggu Negara Hadir

Berita Terbaru