Bunda Salma Dampingi Mualem Hadiri Maulid Yang Diadakan Keluarga besar Dex Aura Grub

- Penulis

Sabtu, 2 November 2024 - 17:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Timur  | Pelitanasional.com – Keluarga besar Dex Aura Grub menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan memberikan santunan kepada puluhan anak yatim piatu di kediaman Ampon Dek, Julok, pada Sabtu, 2 November 2024.

Acara berlangsung khidmat dan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk calon Gubernur Aceh, H. Muzakir Manaf, serta pasangan calon bupati dan wakil bupati Aceh Timur, H. Sulaiman (Tole) dan Abdul Hamid Apong (SAH).

Dalam sambutannya, H. Muzakir Manaf mengapresiasi kegiatan ini sebagai bentuk solidaritas masyarakat Aceh dalam menjaga nilai-nilai agama dan memperkuat tali silaturahmi. “Momentum Maulid Nabi ini adalah pengingat bagi kita untuk meneladani akhlak Rasulullah SAW, terutama dalam sikap saling peduli dan berbagi terhadap sesama,” ujar Mualem, yang didampingi Bunda Salma.

Pasangan calon bupati-wakil bupati, Tole dan Apong, juga memberikan santunan secara simbolis kepada anak-anak yatim. Mereka berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi tradisi positif di masyarakat. “Santunan ini adalah bentuk nyata dari komitmen kami dalam memperjuangkan kesejahteraan masyarakat Aceh Timur, terutama bagi anak-anak yatim,” ungkap Tole.

Acara tersebut berlangsung meriah dan penuh kehangatan, diisi dengan zikir dan doa bersama. Masyarakat setempat menyambut baik kehadiran para tokoh yang diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi Aceh dan Aceh Timur ke depan. Dex Aura Grub berharap kegiatan ini dapat mempererat ukhuwah dan kepedulian terhadap anak-anak yatim serta kaum dhuafa.

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel pelitanasional.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dalam Sunyi Tengah Malam, Presiden Prabowo Pimpin Renungan Suci di Kalibata
Pemkab Aceh Utara Peringati Hari Pahlawan 2025, Sekda A. Murtala, M.Si Jadi Pembina Upacara
Prabowo Subianto: Kekuasaan Bukan Tujuan, Melainkan Alat untuk Berbuat Baik
Bunda Salma: Kasus PT BMU Harus Dikawal Secara Transparan dan Proporsional
Kementerian PU Optimalkan Bendung Wampu Dukung Konversi Lahan Sawit ke Pertanian di Langkat
Pertama di Aceh, RSU Cut Meutia Gunakan Mobil Listrik Khusus Pasien
Presiden Lantik Komite Percepatan Reformasi Polri di Istana Negara
ANTISIPASI CUACA EKSTREM AKHIR 2025, KEMENTERIAN PU MOBILISASI 5.755 ALAT BERAT DAN RIBUAN PERSONEL SIAGA BENCANA
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 10 November 2025 - 11:34 WIB

Dalam Sunyi Tengah Malam, Presiden Prabowo Pimpin Renungan Suci di Kalibata

Senin, 10 November 2025 - 08:50 WIB

Pemkab Aceh Utara Peringati Hari Pahlawan 2025, Sekda A. Murtala, M.Si Jadi Pembina Upacara

Sabtu, 8 November 2025 - 21:59 WIB

Prabowo Subianto: Kekuasaan Bukan Tujuan, Melainkan Alat untuk Berbuat Baik

Sabtu, 8 November 2025 - 21:47 WIB

Bunda Salma: Kasus PT BMU Harus Dikawal Secara Transparan dan Proporsional

Jumat, 7 November 2025 - 22:45 WIB

Pertama di Aceh, RSU Cut Meutia Gunakan Mobil Listrik Khusus Pasien

Berita Terbaru