Warga Baktiya Barat dan Suenudon Minta Pemerintah Perbaiki Jalan Rusak.

- Penulis

Kamis, 23 Oktober 2025 - 00:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ACEH UTARA | PELITA NASIONAL – Warga Gampong Pante, Kecamatan Baktiya Barat, mengeluhkan kondisi jalan penghubung antara Gampong Pante, Gampong Tanjong Gulumpang, dan Gampong Sagou yang rusak parah. Jalan ini menjadi satu-satunya akses utama warga dua kecamatan, Baktiya Barat dan Seunuddon, untuk menuju pasar dan mengangkut kebutuhan sehari-hari.

“Kami sangat kesulitan melintas. Saat musim hujan atau pasang purnama, jalan tergenang air hingga setinggi lutut orang dewasa. Motor tidak bisa lewat, sementara kalau mobil datang, pengendara lain harus menunggu antrean karena jalan licin dan sempit,” ujar Syahril (60), warga Gampong Pante, kepada media, Rabu (22/10/2025) pukul 18.13 WIB.

Warga lainnya, Sayuti (45), mengatakan kerusakan tersebut sudah berlangsung sejak lama, bahkan sebelum masa damai Aceh. Menurutnya, jalan tersebut sudah beberapa kali diperbaiki seadanya, namun kembali rusak akibat padatnya lalu lintas kendaraan berat.

Beberapa bulan lalu, Bupati Aceh Utara H. Ismail Ajalil (Ayahwa) sempat membantu warga dengan mengirim beberapa truk tanah untuk menimbun badan jalan agar bisa dilalui. “Sekarang sudah rusak lagi. Kami mohon kepada Ayahwa supaya tahun ini bisa dibangun jalan permanen,” harap Syahril.

Warga berharap pembangunan jalan ini segera direalisasikan agar aktivitas ekonomi dan sosial masyarakat tidak terus terhambat.

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel pelitanasional.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tito Karnavian Tinjau Lokasi Banjir di Gampong Rumoh Rayeuk, Pastikan Huntara dan Bantuan Warga Terdampak
Tokoh Nasional PDIP dan Plt. Sekda Aceh Utara Salurkan Bantuan Pendidikan, My Esti Wijayati Turun Langsung Menyapu Tenda Darurat Anak
Menghapus Luka Pasca-Bencana, Misi Kemanusiaan AOC Pulihkan Psikologis Anak-Anak Buket Padang
Pemkab Aceh Utara Buka Pelaporan Kerugian Bencana hingga 17 Januari 2026
Kementan Salurkan Bantuan 200 Mobil untuk Korban Banjir Aceh Utara dan Sumatra Fokus pada Pemulihan Pertanian dan Pendidikan
Resmi Dilantik, empat Geuchik di Kecamatan Lapang Siap Pimpin Pembangunan
Ditjen Dukcapil Kemendagri Bawa Peralatan Perekaman, Cetak Dokumen, hingga Starlink ke Aceh Utara
Genangan Meluas, Pemkab Aceh Utara Resmi Perpanjang Status Tanggap Darurat Banjir
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 16:54 WIB

Tito Karnavian Tinjau Lokasi Banjir di Gampong Rumoh Rayeuk, Pastikan Huntara dan Bantuan Warga Terdampak

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:17 WIB

Tokoh Nasional PDIP dan Plt. Sekda Aceh Utara Salurkan Bantuan Pendidikan, My Esti Wijayati Turun Langsung Menyapu Tenda Darurat Anak

Minggu, 18 Januari 2026 - 21:45 WIB

Menghapus Luka Pasca-Bencana, Misi Kemanusiaan AOC Pulihkan Psikologis Anak-Anak Buket Padang

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:22 WIB

Pemkab Aceh Utara Buka Pelaporan Kerugian Bencana hingga 17 Januari 2026

Kamis, 15 Januari 2026 - 23:56 WIB

Kementan Salurkan Bantuan 200 Mobil untuk Korban Banjir Aceh Utara dan Sumatra Fokus pada Pemulihan Pertanian dan Pendidikan

Berita Terbaru