Keuchik Simpang Tiga Langkahan Berikan Gajinya Untuk Santunan Kepada Warga Meuniggal Dunia Dan Sakit

Aceh Utara (PN) – Keuchik Gampong Simpang Tiga Kecamatan Langkahan, Kabupaten Aceh Utara memberikan santunan kepada orang meninggal dunia dan santunan kesehatan kepada warganya 1 juta Rupiah per orang.

Anggaran yang di serahkan oleh Keuchik Simpang Tiga tersebut tidak menggunakan dana desa yang bersumber dari APBG melainkan menggunakan siltap atau jerih pribadi Geuchik serta anggaran itu juga di ambil dari anggaran Operasional Keuchik dikarenakan ada aturan untuk kesenjangan sosial.

” Ini kita lakukan yang pertama pada tahun 2023, alhamdulillah tidak ada kendala, makanya di tahun 2024 kita tambah lagi satu lagi program santunan untuk orang sakit yang harus dirujuk ke RS di Lhokseumawe ” Ujar Keuchik Simpang Tiga, Mahmudin atau sering di sapa Keuchik Din

Dikatakan Keuchik Din, Untuk santunan orang Meuniggal sudah berjalan dua tahun kita berikan santunan dan untuk orang sakit baru kita mulai tahun ini.

” Dan untuk biaya kepada orang sakit, itu harus di rujuk ke lhokseumawe baru kita berikan santunan, ” Ungkap Keuchik Din.

Menurut Keuchik Din, inisiatif santunan kepada warga yang meninggal dan warga yang sakit di lakakuan karena melihat selama ini, banyak warga sakit engak ada persiapan sama juga dengan warga yang meninggal, makanya lahirlah inisiatif seperti ini.

” Insya Allah santunan kepada warga yang meninggal dan warga yang sakit kita berikan sampai saya masih menjabat sebagai keuchik, ” Pungkas Keuchik.

/ JANGAN LEWATKAN

Pidie Jaya | Pelitanasional.com – PT Pupuk Iskandar Muda (PIM) kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menyalurkan bantuan tanggap darurat bagi korban bencana banjir di …

Aceh Utara | Pelitanasional.com – Sekjen Pimpinan Anak Cabang (PAC) Partai Gerindra Kecamatan Tanah Jambo Aye, Amrianto Nurdin menyampaikan ucapan selamat kepada Muzakir Manaf (Mualem) …

Aceh Utara | Pelitanaional.com – Calon Gubernur Aceh Nomor urut 2 Muzakir Manaf (Mualem), menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada 2024 di Gampong Kelahiran nya di …

Aceh Utara | Pelitanasional.com – Dalam sebuah apel Gerakan Aceh Merdeka (GAM) yang dihadiri oleh seluruh jajaran wilayah Bansigom Daerah IV M. Jhoni, S.H., Panglima …

/ TERPOPULER

/ ISU TERKINI

#1
#2
#3
#4
#5