Panser Anoa Disiagakan di Gedung MPR Jelang Pelantikan Prabowo

Jakarta (PN) – Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden di MPR pada 20 Oktober. Pengamanan gedung MPR pun diperketat untuk menyambut tamu-tamu penting yang akan hadir dalam acara tersebut.

Pantauan detikcom pada Jumat (18/10/2024) pukul 14.00 WIB, sejumlah kendaraan taktis, termasuk Panser Anoa, disiagakan di depan Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat. Deretan Panser Anoa terparkir di sepanjang jalur menuju gedung.

Panser Anoa siaga di Gedung MPR [detikcom]

Pelantikan Prabowo dan Gibran akan berlangsung di gedung Nusantara MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, pada Minggu (20/10). Berikut adalah jadwal lengkap sidang paripurna pelantikan:

  • 10.00-10.03 WIB: Menyanyikan lagu kebangsaan ‘Indonesia Raya’
  • 10.03-10.06 WIB: Mengheningkan cipta
  • 10.06-10.26 WIB: Pembukaan sidang paripurna oleh Ketua MPR
  • 10.26-10.28 WIB: Pengucapan sumpah Presiden RI
  • 10.28-10.30 WIB: Pengucapan sumpah Wakil Presiden RI
  • 10.30-10.35 WIB: Penandatanganan berita acara pelantikan
  • 10.35-10.40 WIB: Penyerahan berita acara pelantikan
  • 10.42-10.47 WIB: Pimpinan MPR melanjutkan memimpin sidang paripurna
  • 10.47-11.05 WIB: Pidato Presiden RI
  • 11.05-11.10 WIB: Pembacaan doa
  • 11.10-11.15 WIB: Penutupan sidang paripurna
  • 11.20-11.23 WIB: Lagu Kebangsaan ‘Indonesia Raya’
  • 11.23 WIB: Sidang paripurna selesai.

Sumber : Detik.com

/ JANGAN LEWATKAN

Aceh Utara | Pelitanasional.com – Sekjen Pimpinan Anak Cabang (PAC) Partai Gerindra Kecamatan Tanah Jambo Aye, Amrianto Nurdin menyampaikan ucapan selamat kepada Muzakir Manaf (Mualem) …

Aceh Utara | Pelitanaional.com – Calon Gubernur Aceh Nomor urut 2 Muzakir Manaf (Mualem), menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada 2024 di Gampong Kelahiran nya di …

Aceh Utara | Pelitanasional.com – Dalam sebuah apel Gerakan Aceh Merdeka (GAM) yang dihadiri oleh seluruh jajaran wilayah Bansigom Daerah IV M. Jhoni, S.H., Panglima …

Aceh Utara | Pelitanasional.com – M. Jhoni, S.H., Panglima muda Daerah IV Tgk Chik Ditunong Wilayah Samudera Pasee, menyatakan dukungan penuh terhadap dua tokoh utama …

/ TERPOPULER

/ ISU TERKINI

#1
#2
#3
#4
#5